MEGAKALTIM.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) B1-KWK Kepada empat Pasangan Calon Kepala Daerah Kabupaten Kota di Provinsi Kaltim.
Dari 4 SK itu, diantaranya diberikan kepada Neni Moerniaeni, mantan Wali Kota Bontang serta Gamalis, Ketua DPW PPP Kaltim.
Penyerahan SK di 4 Kabupaten Kota tersebut diantaranya adalah, Kabupaten Paser, Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, Fahmi Fadli-Ikhwan Antasari.
Kemudian, Kabupaten Berau, Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, Sri Juniarsih- Gamalis.
Selanjutnya, Kota Bontang, Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota, Neni Moerniaeni- Agus Haris
Terakhir, Kabupaten Penajaman Paser Utara (PPU), Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, Mudiyat Noor-Abdul Waris Muin.
Penyerahan SK tersebut, diserahkan langsung oleh Sekretaris DPD Partai Gerindra, Seno Aji, di Kantor DPD Partai Gerindra, Senin (26/8/2024).
Seno Aji berharap kepada para Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, hingga Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang direkomendasikan oleh Partai Gerindra agar bersinergi memenangkan pilkada di wilayah masing-masing.
“Silahkan bersinergi memenangkan pilkada mendatang, kemudian bersinergi dengan pengurus DPC Partai Gerindra di masing-masing daerah dalam membangun daerah itu sendiri, “ katanya.
Seno juga berpesan kepada Pasangan Calon yang nantinya menang di Pilkada 2024 mendatang agar kursi DPRD di masing-masing daerah perlu ada tambahan.
“Misalnya Kabupaten Paser saat ini, Partai Gerindra cuman dapat 1 kursi di DPRD Paser, nah Pileg 2029 harus ada tambahan kursi, bahkan 6 kali lipat. Begitu pun Kabupaten Kota yang lain, Partai Gerindra harus ada penambahan kursi DPRD Kota maupun Kabupaten masing-masing,” pungkasnya. (bon)