Lalu, sumber dalam video tersebut, alias Daniel Nababan menyebutkan bahwa setelah pertemuan tersebut, hubungan antara keduanya menjadi lebih intens.
Tak lama berselang, Lisa dikabarkan hamil. Kuasa hukum Lisa menyampaikan bahwa selama masa kehamilan hingga kelahiran, Ridwan Kamil sempat memberikan dukungan finansial.
“Dua minggu setelah pertemuan itu, klien kami diketahui hamil. Komunikasi kembali terjalin dan RK saat itu memberikan tanggung jawab berupa nafkah selama masa kehamilan hingga proses persalinan,” ujar sang pengacara.
Namun, Lisa mengaku bahwa bantuan finansial itu telah berhenti sekitar delapan bulan terakhir tanpa penjelasan yang jelas. “Terakhir kali diberikan dukungan sudah delapan bulan lalu. Sejak itu, tidak ada lagi biaya yang diberikan,” jelasnya.
Atalia Praratya, istri Ridwan Kamil, sampai saat ini memilih untuk bungkam terkait skandal suaminya bersama seorang wanita bernama Lisa Mariana.
Atalia tak menunjukkan reaksi mengenai skandal ini, baik di media sosial maupun di depan awak media.
Akan tetapi, Atalia rupanya tidak tinggal diam. Ia memilih untuk menyampaikan isi hatinya secara pribadi kepada orang-orang yang ia percayai.